Macam-Macam Obfuscation, Metode untuk Mengacak Source Code Javascript | Trik SEO

About

About

Labels

Recent

Navigation

Macam-Macam Obfuscation, Metode untuk Mengacak Source Code Javascript

Pelajari Macam-Macam Obfuscation atau Metode Enkripsi/encode yang digunakan untuk Mengacak Source Code Javascript agar tidak mudah terbaca manusia
Obfuscation adalah suatu mekanisme untuk mengacak source code sebuah aplikasi sehingga lebih sulit dibaca manusia, tapi memiliki sistem decode dapat dimengerti dengan baik oleh komputer. Teknik Obfuscation ini sangat sering digunakan seorang blogger atau programmer untuk menyembunyikan source code asli dari suatu sintak sehingga sulit dibaca dan dimengerti programmer lain. Dengan begini, sebuah kode yang dirahasiakan itu menjadi sedikit lebih aman dari tangan-tangan jail yang gemar copy-paste.

Macam-Macam Obfuscation Javascript
Macam-Macam Obfuscation, Metode untuk Mengacak Source Code Javascript

Teknik Obfuscation telah sangat banyak digunakan dalam dunia internet, khususnya blog. Beberapa desaigner template banyak menggunakan Teknik Obfuscation Javascript untuk memasang credit link agar tidak bisa dihapus. Themes24x7 adalah salah satu penyedia template gratis yang menerapkan metode ini sehingga jika credit link dihapus, blog akan redirect otomatis ke halaman pembuat template.

Wikipedia menjelaskan bahwa "Obfuscation (or beclouding) is the hiding of intended meaning in communication, making communication confusing, willfully ambiguous, or harder to interpret," yang bermaknakan penyembunyian makna, membingungkan komunikasi, ambigu, dan sulit untuk diinterpretasikan.

Sebenarnya ada sangat banyak jenis Obfuscation Javascript. Namun, disini penulis akan merangkum beberapa saja jenis dari Obfuscation Javascript yang sering digunakan untuk mengencode Javascript.

1. Dean Edwards

Obfuscation Dean Edwards adalah encode javasript gratis yang beralamat http://dean.edwards.name/packer/. Cici utama kode ini adalah diawali dari kata eval(function(p,a,c,k,e,r). Berikut gambar contoh hasil encode dengan Dean Edwards.

Gambar Obfuscation Dean Edwards
Gambar Obfuscation jenis Dean Edwards (Packer)

Coba lihat! Apakah anda bisa mengerti alur code tersebut? Saya sendiri mengaku kebingungan dengan code itu. Namun tak udah pusing dulu! Jika Anda menemui kode yang mempunyai struktur seperti ini, segera cari encode packer. Mudahnya, untuk mengdecodekan (mengembalikan code seperti semula) packer ini sangatlah mudah. Encode dan Decode dapat anda lakukan pada situs resminya, yaitu Dean Edwards Name


2. HiveLogic Enkoder

HiveLogic Enkoder adalah jenis encode Javascript yang biasanya berawalan var x="function f(x,y){. Situs resminya beralamatkan di http://hivelogic.com/enkoder/index.php

Gambar Contoh Obfuscation HiveLogic Enkoder
Gambar Contoh Obfuscation HiveLogic Enkoder

Untuk deobfuscation (nama lain untuk decode obfuscation) HiveLogic Enkoder sendiri saat ini sudah ada cukup banyak tool yang bisa digunakan. Salah satu yang bisa digunakan adalah Revelo.

3. Gaijin JavaScript Encryptor

Gaijin JavaScript Encryptor biasaya berawalan var a="'1Aqapkrv'. Gaijin beralamatkan di http://www.gaijin.at/en/olsjse.php. Untuk lebih jelas silahkan lihat contoh berikut

Gambar Contoh Gaijin Javascript Encryptor
Gambar Contoh Gaijin Javascript Encryptor

4. Obfuscatorjavascript

Obfuscatorjavascript adalah metode encode paling rumit yang saya tau. Obfuscatorjavascript beralamatkan di http://obfuscatorjavascript.com/. Obfuscatorjavascript  diawali dengan code var namavariabel = "oQKpkyJ8dCK0lGbwNnLnwmc1x3bmdst...." dan selalu diakhiri dengan function namavariabel (data){var _0O0lOI="ABCDST...". Untuk lebih jelas, berikut salah satu contohnya.

Gambar Contoh Obfuscatorjavascript
Gambar Contoh Obfuscatorjavascript 

Penutup

Begitulah 4 jenis Obfuscation yang sering ditemui di internet. Semoga artikel ini bisa bermanfaat bagi anda. saya tidak bertanggung jawab jika anda menggunakan info ini untuk hal-hal lain. Semoga sukses.
Share

Ucoepoe

Dia adalah seorang lulusan Teknik Informatika Universitas Jabal Ghafur Sigli, Aceh. Lembaran akademisnya menjadikannya seorang penggiat IT dan mengerti sedikit banyaknya dunia pemrograman. Ia mampu bekerja dengan berbagai bahasa pemrograman Web dan Desktop. Pribadinya yang "Suka Coba-coba" dan hobinya yang suka membaca menjadi senjata utamanya dalam belajar. Ia juga gemar dengan dunia Linux dan Open Source. Ia dapat dihubungi melalui halaman Contact Us atau melalui akun Medsos dibawah ini.

Post A Comment:

0 comments: